-->

Perbedaan Ulama dengan Guru

Perbedaan Ulama dengan Guru
Perbedaan Ulama dengan Guru
Siapa Ulama Itu?

Pertanyaan:

Apakah perbedaan antara ulama (pengetahuan) agama Islam dengan ulama (pengetahuan) umum?

Jawab:

Mengenai hal ini, Ust. Muhammad Mutawai asy-Sya’rawi (dalam Anda Bertanya Islam  Menjawab. 2007) beliau menjelaskan,

Ilmu pengetahuan Islam berbeda dengan ilmu pengetahuan lain. Perbedaan ini timbul karena memang berbeda dasarnya. Contohnya: Seorang mengajar sejarah, dia terangkan waktu dan kisah kejadiannya. Dia tidak mengajak untuk memetik manfaatnya dan menghindari dari akibat buruk dari peristiwa itu. Begitu pula dalam menguraikan ilmu-ilmu lainnya, seperti ilmu alam, kimia, matematika, tidak membimbing ke arah perubahan mental dan akhlak, atau mengajak kepada yang bermanfaat yang terkandung dalam ilmu pengetahuan itu.

Berbeda dengan orang yang menguraikan ilmu agama. Tidak hanya menerangkan waktu dan peristiwa saja, tetapi mengajak untuk meniru, mengamalkan, dan meninggalkan. Beda antara keduanya ialah, ilmu pengetahuan sekadar memindahkan ilmu dari apa yang ada pada guru kepada pikiran murid. Sedangkan pendidikan adalah berusaha mengubah perangai murid sesuai dengan ilmu yang diketahuinya.

Agama mengatur hal-hal yang harus kita lakukan, walaupun hati kita kurang senang. Agama juga melarang apa-apa yang menurut hati kita ingin dilakukan. Agama mengatur gerak langkah orang, bukan sekadar memberi kebebasan bergerak.

Mengajar ilmu agama dimulai dari gurunya. Guru memberi teladan seperti apa yang dicontohkan Rasulullah. Menegakkan tata cara hidup keislaman secara keseluruhan bagi dirinya sehingga ia menjadi panutan.

Tugas Rasulullah berat sekali. Beliau sukses karena dapat memberi contoh dari apa yang disampaikannya. Beliau selalu mengawali gerak langkah masyarakat yang dipimpinnya. Itu merupakan kunci dari keberhasilan berdakwah dan pengamalan ilmu agama.

Ilmu pengetahuan umum, seperti sejarah, kimia, dalam dan matematika juga dapat mengubah manusia dari kufur kepada iman, dari keraguan kepada keyakinan, dan dari perbudakan hawa nafsu kepada keislaman (berserah diri kepada Allah).

Al-Quran banyak mengandung sejarah dan ilmu pengetahuan lainnya, dimaksudkan sebagai peringatan kepada manusia karena peringatan dapat mengubah tingkah laku dan moral.

Demikianlah penjelasan yang dikutip dari buku Anda Bertanya Islam Menjawab oleh Ust. Muhammad Mutawai asy-Sya’rawi. Semoga dapat menambah pengetahuan kita tentang perbedaan antara ulama agama Islam dan Ulama pengetahuan umum dan / serta memberi manfaat kepada para pembaca sekalian.

. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

: : : www.fastabiq.com : : :

. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

Sumber Pustaka:
Sya’rawi, Muhammad Mutawai.  2007. Anda Bertanya Islam Menjawab. Diterjemahkan Oleh: Abu Abdillah Almansyur. Jakarta. Gema Insani


Advertisement