Sebagian
dari kita mungkin ada yang pernah mengalami mimisan atau bahkan ada yang sering
sekali mengalaminya yang kadang bisa membuat kita panik setengah mati, apalagi
jika hal itu terjadi pada anak-anak yang memang tidak punya pengalaman mengenai
mimisan itu sendiri. Satu hal yang penting untuk kita ketahui adalah bahwa
mimisan itu merupakan hal yang tidak mengancam jiwa orang yang mengalaminya.
Mimisan
ini adalah suatu keadaan dimana di dalam hidung terjadi pendarahan, yang mana
darah tersebut bisa keluar dari salah satu lubang hidung kita atau bisa juga keduanya.
Mimisan juga dapat terjadi saat sedang tidur. Diantara
kita ada orang yang lebih cenderung mengalami atau memiliki resiko lebih tinggi
untuk mengalami mimisan diantaranya adalah anak-anak, lanjut usai, ibu hamil, dan
orang yang mengalami kelainan darah.
Terdapat banyak sekali pembuluh darah yang sangat halus dan
terletak didekat lapisan kulit yang menjadikannya sangat rentan dan mudah
sekali rusak, dan hal yang demikian adalah penyebab seseorang sering mengalami
mimisan.
Kebanyakan dari terjadinya mimisan ini adalah jenis mimisan yang
mudah diatasi, karena dalam hal ini pendarahan yang terjadi dibagian depan hidung,
mimisan ini juga biasanya hanya dialami oleh anak-anak. Ada juga mimisan yang
pendarahannya terjadi dibagian belakang hidung kita, tapi mimisan jenis ini
sangat jaran terjadi, dan keadaan orang yang mengalaminya kadang lebih serius.
Orang yang mengalami mimisan karena penyakit tertentu sebaiknya pergi
ke dokter untuk memeriksakan diri atau menjalani tes darah untuk mengetahui apa
sebenarnya yang terjadi. Orang yang mengalami mimisan karena ketergantungan
obat juga sebaiknya menjalani pemeriksaan dokter untuk meneliti jenis dan
takran obat yang harus diperhatikan.
Setelah
mimisan darah yang tersisa bisa menyebabkan luka dan akan membuat hidung kita
terasa tidak nyaman oleh karena itu jangan sekali-kali pernah mengoreknya
karena hal itu bisa membuat terjadinya mimisan lagi. Hidung juga umumnya akan
lebih rentan terkena iritasi atau infeksi setelah mimisan. Oleh arena itu,
menjauhlah sebisa mungkin dari orang yang menderita pilek, hindarkan diri untuk
tidak merokok dan usahakan untuk sering-sering mengkonsumsi air hangat karena
itu bisa membantu.
Advertisement