-->

Cara Mendidik Anak Sesuai dengan Tuntunan Islam

Cara Mendidik Anak Sesuai dengan Tuntunan Islam
Cara Mendidik Anak Sesuai dengan Tuntunan Islam
Cara mendidik anak menurut islam menjadi hal utama yang harus dipahami oleh orang tua muslim. mendidik anak menjadi tanggung jawab besar untuk orang tua. Karakter serta kepribadian anak dipengaruhi dari cara mendidik orang tuanya. Kewajiban mendidik anak serta bagaimana tanggung jawab orang tua terhadap pertumbuhan maupun perkembangan putra–putrinya sudah dijelaskan di dalam Al-Qur’an. Sehingga sudah seharusnya orang tua islam mendidik anaknya sesuai dengan ketentuan di dalam agama islam. 


Berikut ini adalah cara mendidik buah anda sesuai dengan ajaran islami yang bisa dilakukan oleh orang tua :

  • Mengajarkan tauhid dan aqidah kepada anak sejak usia dini. Tauhid merupakan hal yang penting untuk diketahui oleh anak–anak di awal mengenal tentang agama islam. Aqidah juga harus diajarkan kepada anak supaya memiliki perilaku yang baik sehingga, dengan moral agama yang ada di dalam dirinya.
  • Mengajarkan ibadah sesuai syariat islam, dengan memberikan contoh di kehidupan sehari–harinya. Jadi sebelum mengajarkan anak orang tua harus memberi contoh karena menjadi tauladan anaknya tersebut.
  • Mengenalkan Al-Qur’an sejak usia dini. Sebelum mengenal hurif hijaiyah anak–anak perlu dikenalkan dengan bacaan Al-Qur’an seperti surat Al-Fatihah dan mengajarkan doa–doa untuk kegiatan sehari–hari.
  • Mendidik anak dengan akhlak yang mulia sesuai syariat islam. orang tua harus mengajarkan kepada anaknya tentang akhlak dan adab islami seperti, makan dengan tangan kanan, menjaga kebersihan, membaca basmalah sebelum makan serta mengucapkan salam sebelum masuk dan pada saat berpamitan. Tanamkan akhlak mulia seperti bersikap jujur, berbakti kepada orang tua, dan mengajarkan saling membantu sejak kecil.


Jadi sebagai orang tua islam harus mendidik anaknya sesuai dengan syariat islam. pengenalan ilmu agama kepada anak memang harus diberikan sejak anak masih kecil sehingga pemahaman tentang agama islam akan terbentuk dari mereka kecil. Tuntunan Rasulullah SAW dalam mendidik anak  sudah beliau ajarkan kepada umatnya, hanya saja saat ini banyak orang tua yang sibuk dengan pekerjaannya dan meninggalkan cara mendidik menurut islam. Dengan menerapkan beberapa cara di atas akan memudahkan orang tua untuk mendidik anak secara agama islam.
Advertisement