-->

Sudah Dewasa Belum Diaqiqah, Lebih Utama Qurban Atau Aqiqah?

Sudah Dewasa Belum Diaqiqah, Lebih Utama Qurban Atau Aqiqah?
Sudah Dewasa Belum Diaqiqah, Lebih Utama Qurban Atau Aqiqah?
Aqiqah adalah perintah yang disunahkan oleh Rasululloh arti aqiqah sendiri adalah sembelihan hewan qurban yang dikhususkan untuk bayi baru lahir biasanya aqiqah dilakukan ketika bayi masih berumur 7, 14, atau 21 harinya. Pelaksanaan aqiqah hukumnya sunah muakkad Rosululloh bersabda: “setiap anak yang dilahirkan akan terpelihara dengan aqiqahnya dan sembelihkan hewan untuknya pada hari ketujuh, cukur dan beri nama untuknya”.
Tiada paksaan dalam agama. Waktu pelaksanaan aqiqah memang sudah dituliskan akan tetapi jika pada hari yang ditentukan orang tua belum mampu, maka boleh menundanya sampai ia dimampukan oleh Allah. Bahkan jika memang belum dijadikan mampu oleh Allah boleh melakukan aqiqah ketika anak sudah besar. Yang bertanggung jawab untuk mengaqiqahkan anaknya adalah ayah kandung akan tetapi jika ayahnya tidak bisa sang anak bisa mengambil alih untuk mengaqiqahi dirinya sendiri. Meskipun demikian, tidak semua ulama menyetujui pendapat tersebut.
Ada beberapa orang yang masih bingung tentang pendapat mengutamakan aqiqah dan qurban karena jika seseorang sudah dewasa dan sudah berhak untuk qurban tetapi belum melakukan aqiqah, yang lebih baik diutamakan aqiqah atau qurbannya? Jawabannya jika dilihat dari keterangan di atas bisa disimpulkan bahwa kurban lebih baik untuk diutamakan. Mengapa demikian alasannya adalah:
1.  Perintah untuk berkurban sudah ditujukan untuk semua umat islam yang memiliki kesanggupan, berbeda dengan perintah aqiqah karena pada awalnya aqiqah ditujukan kepada seorang ayah yang memiliki bayi.
2.   Ada yang berpendapat bahwa mengaqiqahi diri sendiri boleh akan tetapi masih banyak ulama yang tidak menyetujuinya.
Hukum aqiqah adalah sunah muakaddah dan hanya terkait ketika ada bayi yang terlahir dan niatnya untuk mensyukuri sesuatu pemberian yang dilimpahkan oleh Allah kepada hambanya. Sedangkan hukum dari qurban adalah sunah muakad juga qurban adalah ibadah yang dilakukan ketika hari raya idul adha dan niatnya untuk meneladani ajaran dari Rosululloh. Kedua ibadah tersebut memang hampir sama akan tetapi jika dibandingkan ibadah qurban lebih utama. Ada yang berpendapat bahwa aqiqah hanya dilakukan ketika seseorang masih anak anak tetapi jika ayah belum mampu sampai anak dewasa perintah aqiqah telah gugur dan digantikan oleh perintah sunahnya qurban ketika seseorang mampu melakukannya.

Demikian penjelasan tentang apa yang harus didahulukan dari qurban atau aqiqah. Semoga dapat memberikan manfaat untuk semua pembaca.
Advertisement