Tidak ada
yang sia-sia dengan apa yang telah kita perbuat. Mungkin sebagian dari anda ada
yang bingung memikirkan apa yang akan terjadi jika saya berbuat begini? Apa
yang akan terjadi jika saya berbuat begitu? Dan terus pertanyaan seperti ini tidak
akan pernah hilang dan selalu menghantui kita. Jika hal ini terus terjadi maka
hanya rasa bingunglah yang selalu menyelimuti fikiran kita, yakinlah tidak ada
yang sia-sia atas apa yang kita kerjakan dengan sepenuh hati.
Coba abaikan
pertanyaan-pertanyaan seperti ini, berfokuslah dengan apa yang sedang kamu
kerjakan entah hasilnya baik, atau justru sebaliknya. Yakinlah tidak ada yang
sia-sia jika kita menjalankan suatu hal dengan niat yang baik dan dijalan
Allah. Karena sesungguhnya setiap apa yang terjadi itu karena kehendak Allah
dan Allah lah yang paling tahu tentang apa yang terbaik bagi kita.
Jika suatu
hal buruk terjadi, ingatkan pada diri kita bahwa ini hanyalah sebuah cobaan
yang Allah kirim untuk menaikan derajat kita, setelah musibah ini selesai akan
ada suatu hal yang sangat baik menunggu kita. Tak perlu berburuk sangka, dan
tak perlu takabur dengan kebahagian yang kita rasakan. Percayalah tidak ada
yang sia-sia, karena semua yang kita dapatkan pada hari ini, masa lalu dan esok
yang akan datang tidak lain semuanya datang dari Allah SWT.
Coba lihat
semut rang-rang, dengan tubuhnya yang kecil ia akan membawa makanan yang
besarnya melebihi badanya sendiri dengan cara bergotong royong. Lihat pula
lebah yang memiliki tubuh yang mungil namun dikaruniai kelebebihan gesit pada
setiap gerakanya, meskipun lebah memiliki sengatan yang membuat kita kesakitan,
namun ia mampu menciptakan madu yang memberikan banyak sekali manfaat bagi
tubuh. Sekali lagi tidak ada yang sia-sia dalam Ciptaan-Nya
Begitu juga
dengan diri kita,setiap orang tentu memiliki kelebihan dan juga kekurangan, tak
perlu berkecil hati dengan kekurangan yang kita miliki karena sesungguhnya
semua ciptaan Allah SWT tidak ada yang sia-sia. Semua pasti memiliki kelebihan
yang bisa berguna untuk orang lain.
Hal ini juga
berlaku untuk fikiran kita yang bagaimana jika begini? Bagaimana jika begitu?
Yakinlah, meskipun pada suatu masa kita akan mendapatkan hasil yang kurang
baik, ini adalah ketetapan dari Allah untuk kita, bagaimanapun Allah lebih
mengetahui yang terbaik dari pada kita sendiri. Coba kita sedikit memahami firman-firman Allah
yang ada di dalam Al-Qur’an.
“Allah tidak akan memberikan cobaan kepada para hambanya, kecuali sesuai dengan batas kemampuanya. Baginya ganjaran untuk apa yang diusahakanya dan baginya siksaan untuk apa yang diusahakanya”
Dalam hal
ini yakinlah semua masalah yang datang pada diri kita adalah suatu hal yang
bisa kita selesaikan dengan baik, jangan sesali apa yang sudah terjadi karena
sesungguhnya itulah hasil dari apa yang telah kita lakukan. Yakinlah pada suatu
hari hal yang kita keluhkan tersebut akan terasa sangat berguna bagi kita,
semua ciptaan Allah dalam hidup ini tidak ada yang sia-sia.
Advertisement