-->

4 Tingkatan Sikap Ketika Menghadapi Cobaan yang datang dari Allah

4 Tingkatan Sikap Ketika Menghadapi Cobaan yang datang dari Allah
4 Tingkatan Sikap Ketika Menghadapi Cobaan yang datang dari Allah


 
pic by google.com
Cobaan tentu menjadi hal yang akan dialami oleh semua manusia yang hidup di dunia ini, baik berupa cobaan ringan ataupun cobaan yang berat. Menghadapi semua itu adalah cara satu-satunya yang bisa dilakukan oleh manusia. Namun tahukah anda bahwa sikap seseorang dalam menghadapi sebuah cobaan bisa dikategorikan dalam tingkatan-tingkatan tertentu? Oleh karena itulah pada kesempatan kali ini akan diulas mengenai 4 Tingkatan Sikap Ketika Menghadapi Cobaan.

Tingkatan pertama adalah marah. Marah merupakan hal wajar yang tentu pernah dilakukan oleh setiap orang ketika mendapatkan cobaan. Marah memiliki berbagai bentuk mulai dari marah di dalam hati, melakukan celaan-celaan, hingga mengutuk Allah sebagai pencipta takdir. Seseorang yang marah dalam menghadapi garis takdir yang telah ditentukan Allah untuk hidupnya bisa terseret dalam kesyirikan. Bahkan marah terhadap takdir yang diberikan oleh Allah sebagai tindakan syirik telah terekam dalam firman Allah Ta’ala yang artinya bahwa ada manusia yang ketika Allah memberikannya nikmat berupa kebaikan, maka hatinya akan tenang. Sebaliknya, jika Allah memberikannya ujian, maka rona wajahnya berubah, dan dialah orang yang merugi di dunia dan akhirat. Itu adalah 4 Tingkatan Sikap Ketika Menghadapi Cobaan yang paling rendah. Adapun 4 Tingkatan Sikap Ketika Menghadapi Cobaan selanjutnya adalah sabar. Sabar adalah sikap yang tentu harus dilakukan oleh semua makhluk ketika menghadapi ujian dan cobaan dari Allah. Sabar menjadi hal yang sangat sulit untuk dilakukan. Ada sebuah ungkapan yang menyebutkan bahwa bersabar itu rasanya sangat pahit, namun akan memberikan hasil yang lebih manis daripada madu. Itulah mengapa setiap muslim harus bersabar sehingga tidak terjerumus ke dalam lubang dosa.

4 Tingkatan Sikap Ketika Menghadapi Cobaan selanjutnya adalah ridha dalam menghadapi cobaan Allah. Ridha memiliki tingkatan yang lebih tinggi dari pada sabar. Orang yang ridha dalam menghadapi takdir yang diberikan oleh Allah akan bersikap bahwa segala nikmat dan cobaan yang menimpa dirinya adalah bagian dari takdir yang harus diterima dengan senang hati. Hal ini bukan berarti orang yang ridha adalah orang yang tak punya hati dalam menghadapi cobaan, namun orang yang ridha yakin bahwa segala apa yang diberikan oleh Allah padanya, baik berupa nikmat ataupun cobaan, akan membuat dirinya menjadi pribadi dan hamba yang lebih baik.

Untuk 4 Tingkatan Sikap Ketika Menghadapi Cobaan terakhir dan merupakan tingkatan paling tinggi adalah rasa syukur. Hal ini karena orang yang bersyukur akan selalu mensyukuri segala nikmat dan cobaan yang datang dari Allah. Sikap syukur muncul karena ia menganggap bahwa cobaan yang diterimanya di dunia tidak lebih menyakitkan dibandingkan dengan apa yang akan dialaminya ketika berada di akhirat jika dia tidak bersyukur. Hal ini karena rasa syukur akan menjadi penghapus dosa-dosanya yang telah lalu. Itulah 4 Tingkatan Sikap Ketika Menghadapi Cobaan. Semoga bermanfaat.

Advertisement