Rasulullah merupakan teladan yang
dianut oleh umat islam. Selain menjadi panutan dalam berperilaku, gaya hidup
sehat ala Rasullullah pun menjadi salah satu gaya hidup sehat yang harus dianut.
Bagi anda yang ingin mengetahui beberapa Rahasia sehat ala Rasulullah saw, maka
anda harus membaca beberapa ulasan berikut. Rahasia sehat pertama adalah adalah
dengan bangun pada waktu subuh. Selain untuk menunaikan sholat, udara yang
dihirup ketika subuh datang adalah udara yang masing sangat bersih dan jauh
dari polusi sehingga tentu sangat bermanfaat untuk kesehatan. Di samping itu,
seseorang yang bangun subuh akan mendapati tubuhnya lebih bugar dan segar
dibandingkan dengan orang yang terbangun di siang hari.
Adapun Rahasia sehat ala Rasulullah
saw. yang kedua adalah dengan meminum air putih yang dicampur dengan satu
sendok madu. Perilaku sehat Rasullullah tersebut tentu juga memiliki tujuan.
Air putih dengan campuran madu akan membantu tubuh untuk mengeluarkan berbagai
sisa pencernaan melalui air seni dan kotoran. Dengan begitu, sebelum tubuh
beraktivitas, segala sis pencernaan di dalam tubuh akan benar-benar bersih.
Rahasia sehat ala Rasulullah saw. selanjutnya adalah dengan memakan kurma atau
sesuatu yang manis ketika menjelang siang hari. Mengapa? zat manis yang
terkandung dalam kurma selain memberikan tenaga untuk beraktivitas juga
membantu menetralisir segala racun yang telah masuk dalam tubuh sehingga
kesehatan tubuh akan tetap terjaga.
Untuk Rahasia
sehat ala Rasulullah saw. yang keempat adalah mengkonsumsi berbagai makanan
bergizi seperti sayur-sayuran dan buah-buahan. Hal ini karena tubuh membutuhkan
asupan vitamin dan protein sehat. Rasullullah juga selalu menjaga menu dan pola
makan beliau. Rahasia kesehatan lainnya adalah bahwa setelah makan, Rasullullah
tidak pernah langsung tidur. Hal ini karena tubuh membutuhkan waktu untuk
mencerna semua makanan yang masuk dalam perut. Ketika tidur, fungsi sistem
pencernaan tentu tak akan bekerja secara optimal sehingga jika dibiarkan terus
menerus, maka akan tidak baik untuk kesehatan. Itulah beberapa Rahasia sehat
ala Rasulullah saw. Semoga bermanfaat.
Advertisement